Warehouse Management System

Warehouse Management System

Banyak perusahaan mulai menggunakan Warehouse Management System atau sistem manajemen gudang yang menawarkan visibilitas ke seluruh inventaris perusahaan dan mengelola operasi pemenuhan rantai pasokan. Industri apa saja yang cocok menerapkan sistem ini? Dan bagaimana sistem kerjanya?

Warehouse Management System banyak digunakan di industri manufaktur dan ritel untuk melacak bahan dan barang saat masuk dan keluar dari gudang. Sederhananya, Warehouse Management System membantu mengoptimalkan semua proses gudang, karena Warehouse Management System memungkinkan perusahaan memaksimalkan pemanfaatan tenaga kerja dan  ruangan yang ada.

Dengan sistem manajemen gudang, perusahaan dapat mengetahui lokasi penyimpanan barang dengan lebih efisien dan juga efektif melalui berbagai macam konsep pengaturan barang.

Warehouse Management System sendiri merupakan salah satu module dalam enterprise resource planning (ERP). Sistem Warehouse Management System ini  akan lebih optimal jika diintegrasikan dengan sistem yang ada. Misal sistem purchasing, sistem penjualan, akuntansi, dan berbagai sistem lain yang terintegrasi dengan sistem ERP keseluruhan.

Integrasi Warehouse Management System dengan ERP dapat membantu perusahaan melakukan proses bisnis yang lebih efisien. Beragam data yang telah terkumpul pada WMS dapat tersinkronasi dengan baik pada sistem ERP. Dengan begitu, perusahaan dapat memiliki kontrol maksimal baik dari segi manajemen gudang, akuntansi, penjualan dan beragam proses bisnis lain.

 

FITUR WAREHOUSE MANAGEMENT SYSTEM

Karena sifatnya yang customize, ada banyak fitur yang bisa diaplikasikan pada Warehouse Management System, sesuai dengan kebutuhan dan skala bisnis perusahaan. Adanya berbagai macam fitur, akan mempermudah bisnis Anda dalam melakukan pengelolaan. Namun, setidaknya ada beberapa fitur yang wajib ada pada sistem manajemen gudang di setiap perusahaan. Apa saja?

Stock Transfer Order

Fitur Stock Transfer order pada Warehouse Management System akan mempermudah perusahaan dalam manajemen perpindahan barang dari lokasi gudang asal ke gudang tujuan, tanpa adanya transaksi.

Jika perusahaan memiliki lokasi penyimpanan yang tersebar di berbagai wilayah, fitur ini dapat membantu melacak dan melakukan penghitungan stok barang melalui satu sistem.

Manfaat fitur ini yaitu mengalokasikan ketersediaan stok barang dengan baik dan merata diberbagai lokasi penyimpanan. Dengan begitu, perusahaan akan dapat memenuhi permintaan konsumen dengan cepat, karena ketersediaan stok barang yang merata diberbagai lokasi.

Safety Stock & Stock Alert

Penerapan sistem manajemen gudang dapat membantu mempermudah proses melacak stok barang dalam gudang. Fitur ini berguna untuk sebagai pemberitahuan bila stok barang di gudang menipis atau kelebihan stok.

Untuk dapat menikmati fitur ini, perusahaan perlu menentukan jumlah minimum dan maksimum stok barang. Setelah ditetapkan, sistem akan otomatis mengirim pemberitahuan. Sehingga, perusahaan memiliki kontrol penuh terhadap kondisi dan jumlah stok barang pada gudang.

Barcode & RFID

Pada sistem Warehouse Management System, Teknologi RFID reader digunakan untuk mempercepat proses stock opname. Perangkat ini dapat menandai beragam stok barang dengan cepat dan mudah. Data dari RFID akan secara otomatis masuk ke sistem Warehouse Management System dan melakukan pembaruan jumlah stok barang.

Penggunaan teknologi RFID Barcode juga dapat meningkatkan efisiensi manajemen stok barang pada gudang. Dengan memberi label barcode pada tiap barang yang masuk, dan juga lokasi penyimpanan pada gudang dapat membantu melacak perpindahan barang secara presisi.

Multi-site Management

Perusahaan manufaktur maupun distributor tentu memiliki jaringan gudang yang tersebar di berbagai wilayah. Agar dapat mengawasi seluruh aktifitas yang terjadi pada gudang, perusahaan perlu menerapkan sebuah sistem.

Perusahaan perlu menerapkan perangkat teknologi yang sama pada tiap gudang dan kemudian dihubungkan dengan sistem manajemen gudang. Dengan begitu pembaruan jumlah stok di berbagai lokasi gudang dapat dipantau secara real-time. Dan proses pengawasan aktivitas manajemen gudang menjadi lebih mudah.

Fitur multi-site management memungkinkan perusahaan memantau banyak gudang sekaligus melalui satu sistem. Sehingga, perusahaan dapat menjaga performa manajemen pergudangan dan juga menjaga kualitas produk yang ada pada berbagai lokasi gudang.

Push Notifications

Informasi yang dikumpulkan pada database sistem manajemen gudang berguna memberikan pemberitahuan otomatis. Pemberitahuan ini dapat membantu petugas gudang mengetahui apa yang harus dikerjakan dengan komunikasi yang efektif, yaitu melalui notifikasi dari aplikasi dan email. Sehingga pekerjaan operasional bisa lebih optimal dan cepat.

Quality Control Checking

Data stok barang yang masuk dapat memuat beragam data seperti usia barang, lokasi penyimpanan serta kondisi barang. Fitur ini berfungsi melacak stok barang yang rusak dapat ditentukan saat proses inbound dan melakukan kontrol kualitas produk. Sehingga perusahaan dapat memisahkan barang dengan kualitas buruk untuk ditukar sekaligus menjaga kualitas produk untuk konsumen.

Melacak stok barang dalam gudang memiliki beragam manfaat bagi perusahaan. Mulai dari menjaga jumlah stok, mengoptimalkan ruang penyimpanan hingga menjaga kualitas produk. Data yang diperoleh saat inbound stock dapat digunakan untuk melakukan kontrol kualitas produk. Sehingga tiap produk yang sampai ke konsumen memiliki kualitas yang baik dan merata.

Email Reporting & Dashboard

Fitur ini adalah hasil output dari penerapan sistem ERP atau WMS. Tujuannya adalah memberi kemudahan dalam menerima informasi yang relevan, lengkap dan cepat untuk dapat membuat keputusan yang paling tepat. Reporting & dashboard disesuaikan dengan format report pada masing-masing fungsi, untuk mengoptimalkan informasi digital yang disampaikan.

Selain itu, fungsi dari email reporting dan dashboard berguna untuk memberi perusahaan akses untuk melacak dan mengelola kinerja dari berbagai lokasi gudang melalui satu sistem. Akses informasi tersebut dapat diberikan pada pegawai gudang sesuai dengan tanggungjawab dan tugasnya.

 

MANFAAT MENGGUNAKAN WAREHOUSE MANAGEMENT SYSTEM

Dari manajemen inventaris hingga layanan pelanggan yang buruk, Warehouse Management System mampu memberikan solusi efektif untuk mengatasi kesulitan tersebut. Apa saja manfaat yang bisa dinikmati perusahaan dari penerapan sistem Warehouse Management System?

Perputaran Persediaan yang Lebih Cepat

Langkah pertama dalam memajukan bisnis Anda adalah dengan meningkatkan manajemen gudang Anda. Anda memiliki kendali penuh atas inventaris, mulai penerimaan hingga pengiriman. Warehouse Management System yang efisien dapat menciptakan perputaran inventaris yang lebih cepat. Dengan membatasi pergerakan inventaris dan meningkatkan akurasi catatan, Warehouse Management System dapat membantu mengurangi waktu tunggu.

Kontrol Stok yang Lebih Baik

Stok akan terus terus bergerak di dalam gudang, dapat masuk, disimpan atau keluar, atau bahkan ada barang yang keluar tidak jelas ke mana. Hal tersebut dapat membuat proses di dalam gudang menjadi membingungkan. Maka tak jarang melacak setiap keberadaan produk Anda di gudang Anda menjadi tugas yang sangat berat.

Warehouse Management System memungkinkan perusahaan untuk menemukan dan mengambil barang dengan cepat dan tidak akan kehilangan jejak berapa banyak stok yang dimiliki, dan tahu persis di mana di gudang mana stock tersebut berada.

Pelayanan Pelanggan Meningkat

Dengan merampingkan proses dari pemesanan hingga pengiriman, ketersediaan produk dapat ditentukan secara lebih akurat dengan memberikan tanggal pengiriman yang lebih realistis kepada pelanggan, sehingga ini dapat mengurangi tingkat keluhan pelanggan, dan meningkatkan layanan pelanggan Anda secara keseluruhan.

Ruang Gudang yang Optimal

Memiliki ruang penyimpanan yang cukup sangat penting untuk operasi pergudangan yang efektif. Mengatur gudang Anda dengan benar dapat memaksimalkan jumlah barang yang dapat disimpan.Warehouse Management System dirancang untuk menemukan item dalam kaitannya dengan tanggal penjualan, pengepakan, dan pengiriman yang diterima, yang berarti biaya penyimpanan inventaris Anda juga dapat diturunkan.

Peningkatan Produktivitas Tenaga Kerja

Operasi pergudangan yang lambat, tidak efisien, dan tidak produktif kemungkinan besar disebabkan oleh sejumlah masalah kecil seperti proses yang ketinggalan zaman dan kurangnya motivasi karyawan.

Pengembangan sistem dan teknik modern seperti Warehouse Management System dapat membantu meningkatkan efisiensi serta produktivitas karyawan.

Jenis sistem manajemen gudang yang paling umum digunakan adalah Standalone System, ERP Module, Cloud-Based, dan Supply Chain Module. Mereka semua memiliki manfaat unik untuk kebutuhan gudang yang berbeda.

 

Untuk diskusi dan penjelasan lebih detil mengenai penerapan  Warehouse Management Systemm hubungi :

Hubungi kami:
🌐 : https://adaptiv.co.id
📧 : info@adaptiv.co.id
📞 : 0813-3252-9696
 : @adaptiv.co.id