Konsultan ERP, Begini Tips Memilihnya

Konsultan ERP

Bagi pemilik bisnis ataupun pengusaha, istilah ERP mungkin sudah tidak asing lagi di telinga. Hal ini karena begitu pentingnya fungsi ERP guna membantu perkembangan dan kelancaran bisnis mereka. Bagi yang ingin tahu lebih jauh tentang ERP, klik di sini. Dan bagi Anda yang sudah dalam tahap ingin menggunakan sistem ERP dan sedang menimbang-nimbang Konsultan ERP yang cocok untuk perusahaan Anda, berikut tips nya

Tentukan Kebutuhan

Langkah awal yang pertama kali harus Anda lakukan sebelum memulai memilih konsultan ERP yaitu mengevaluasi cara kerja bisnis Anda sendiri terlebih dahulu. Dengan cara ini, Anda akan sangat terbantu untuk mencari tahu, kira-kira modul ERP apa saja yang akan dibutuhkan.

Anda juga bisa menentukan kira-kira sebatas apa urgensi fungsionalitas sistem ERP akan membantu operasional bisnis Anda ke depannya. Dalam tahapan ini, Anda memperkirakan goals apa saja yang ingin didapatkan dengan pemakaian sistem ERP di perusahaan Anda.

Konsultan ERP Bersertifikat

Tips selanjutnya yang bisa dijadikan patokan yaitu latar belakang konsultan tersebut. Lebih baik lagi jika Anda menggunakan konsultan yang bersertifikat dari vendor ERP terkemuka dan mengikuti metodologi implementasi yang terbukti mengurangi risiko, serta mengikuti best practice sistem ERP.

Konsultan ERP yang berpengalaman juga bisa membantu Anda mengidentifikasi dan menerapkan pengalaman terbaik mereka untuk solusi bisnis di perusahaan. Sehingga perusahaan Anda bisa langsung merasakan benefit dari penggunaan sistem ERP ini.

Reputasi Konsultan ERP

Tips selanjutnya yaitu pengalaman konsultan tersebut. Saat mencari konsultan ERP, alangkah baiknya Anda melakukan riset melalui situs web mereka, dan berbagai channel digital mereka.

Anda bisa mencari tahu apakah mereka menerapkan metodologi yang terperinci dan ramping? Lalu apakah mereka pernah menangani klien dengan latar belakang bisnis yang sama dengan milik Anda, dan lain sebagainya.

Menguasai Produk

Ketika awal pertemuan dengan konsultan ERP, sebaiknya Anda dan tim Anda bertanya secara detail mengenai segala fungsi dan fitur dari sistem ERP yang mereka tawarkan. Konsultan ERP yang baik tentunya menguasai produk yang mereka tawarkan, dan tidak akan kesulitan untuk memberikan penjelasan.

Selain itu, mereka juga harus  siap membantu dalam  pengaturan  proses  pengujian,  dan  sanggup melakukan identifikasi sumber masalah pengujian sampai anggota tim di perusahaan Anda familiar dengan sistem ERP yang mereka tawarkan.

Skill Komunikasi

Sebagus apapun skill ataupun fitur ERP yang mereka tawarkan, semuanya menjadi tak berguna jika konsultan ERP yang akan Anda pilih tidak memiliki skill komunikasi yang bagus. Bisa dipastikan, ke depannya Anda dan tim di perusahaan Anda akan menemui banyak kendala dalam penggunaan sistem ERP milik mereka.

Sebagai konsultan, tentunya mereka harus bisa menjalin komunikasi yang baik dengan semua customer dan memahami apa yang disampaikan. Tidak hanya itu saja, mereka juga wajib bisa menjelaskan setiap fungsi dari modul secara mendetail, dan menjawab semua pertanyaan seputar sistem ERP miliknya.

Fast Response

Tips memilih konsultan ERP berikutnya adalah fast response. Dalam dunia layanan jasa, ketanggapan dalam meresepon keluhan ataupun pertanyaan pelanggan menjadi poin terpenting untuk bisa memuaskan pelanggannya. Terlebih lagi jika mereka bisa mereseponnya dengan baik dan cepat, bahkan jika diperlukan mereka akan menindaklanjutinya tanpa perlu Anda minta.

Ini juga sangat penting dalam kaitannya dengan maintenance yang diperlukan setelah semua sistem ERP dijalankan. Jika ada kendala dalam perjalanan pengaplikasian ERP, Anda akan kesulitan melakukan maintenance atau problem solving jika mereka lambat dalam melakukan respon terhadap kebutuhan maintenance Anda.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai penerapan ERP, hubungi :

jasa erp : https://adaptiv.co.id
📧 : info@adaptiv.co.id
HRIS HRD : 0813-3252-9696
 : @adaptiv.co.id