ERP untuk Bisnis F&B

sistem erp untuk bisnis f&b

Mengelola bisnis F&B memang bukan perkara mudah. Tidak sekadar membuat masakan dan minuman yang enak, ada banyak faktor yang harus diperhatikan, mulai dari purchasing bahan baku dan equipment, laporan penjualan dan sisa stock bahan baku, sistem shift dan gaji karyawan, penyusutan peralatan resto, dan banyak lagi hal detil lainnya yang harus diperhatikan. Untuk itu, sistem enterprise resourse planning atau ERP untuk bisnis F&B mutlak dibutuhkan.

Sistem ERP akan menyerdahanakan pengelolaan berbagai aspek yang ada di bisnis F&B, mulai optimasi produksi makanan, memudahkan proses pembelian, manajemen stok barang di gudang, hingga monitoring terhadap laporan penjualan. Semua bisa dilakukan dengan mudah dengan implementasi sistem ERP. Berikut di antara kelebihan penerapan sistem ERP dalam bisnis F&B:

Kemudahan Pengelolaan Stok

Persediaan atau stok merupakan salah satu aspek vital dalam bisnis F&B. Jika seorang manajer bisnis F&B ingin mendapatkan data atau gambaran yang jelas tentang total inventaris, termasuk tanggal kedaluwarsa, dan perkiraan yang tepat untuk bahan-bahan yang diperlukan, maka secara otomatis efisiensi pengeluaran biaya akan dapat meningkat.

Sistem ERP dapat membantu pengoperasian bisnis F&B Anda dengan menyederhanakan manajemen persediaan atau inventaris. Sistem ini menawarkan kemampuan untuk melacak persediaan lebih efisien mulai dari vendor hingga ke pelanggan.

Efisiensi Produktivitas

Spreadsheet yang kurang efisien, alur kerja manual, dan juga software yang bersifat parsial dapat menghambat pertumbuhan bisnis F&B. Sistem ERP dapat merampingkan organisasi bisnis F&B dan juga menempatkan semua data usaha/bisnis yang dikelola pada satu pusat data, serta memberikan laporan yang akurat dan menghasilkan lingkungan kerja lebih efisien, berkolaborasi, dan berbasis data.

Pelacakan Penjualan

Banyak pemilik bisnis F&B menangani transaksi dalam sejumlah besar, baik dalam bentuk cash dan transaksi kartu kredit setiap harinya. Semakin sukses bisnis F&B, semakin banyak pula transaksi yang dilakukan.

Oleh karena itu, pemilik bisnis F&B atau tim yang diberi wewenang harus melacak total penerimaan penjualan dan menentukan item mana pada menu yang paling popular dan item yang kurang diminati oleh pelanggan.

Semua aktivitas tersebut dapat dilakukan dengan mudah ketika menggunakan sistem ERP. Sistem ini memiliki fitur untuk melacak semua penjualan dan lebih efisien daripada kasir tradisional. Selain itu, sistem ERP dapat memecah penjualan ke dalam beberapa kategori dan memberikan gambaran yang jelas tentang menu yang disukai pelanggan. Fitur ini memungkinkan pemilik bisnis F&B melakukan perubahan sesuai kebutuhan dan juga membantu meningkatkan penjualan.

Pemantauan Operasional secara Mobile

Terkadang, Anda harus melakukan bisnis di luar lokasi. Ini berarti mereka tidak dapat terus memantau dan mengelola kegiatan di restoran mereka. Namun tidak perlu khawatir, dengan implementasi ERP untuk bisnis F&B, Anda dapat melacak dan memantau pola penjualan, inventaris, dan kepegawaian dan segera menangani masalah apa pun dari jarak jauh melalui latop maupun tablet.

Menghemat Biaya

Dengan menjalankan sistem ERP untuk  bisnis F&B, akan menjadikan manajemen menjadi lebih efisien dan sederhana. Dengan menggunakan sistem ERP, usaha dapat berkembang tanpa biasa man-power atau biaya IT tambahan. Tentunya ini dapat memangkas biaya yang sebelumnya harus mengeluarkan biaya ekstra untuk operasional usaha.

Penyederhanaan Laporan Keuangan

Tujuan setiap bisnis adalah mendapatkan keuntungan, sehingga kemampuan untuk membuat, mengelola, dan meninjau laporan keuangan merupakan hal yang penting. Dengan implementasi ERP untuk bisnis F&B, proses penyusunan laporan keuangan dapat disederhanakan dan memungkinkan mengakses langsung berbagai bagian dari laporan keuangan yang disiapkan, seperti formulir pajak, laporan untung dan rugi, atau perkiraan laba, kapan saja dan dimana saja.

Meningkatkan Keamanan dan Aksesibilitas

Menggunakan sistem ERP dalam operasional bisnis F&B membantu meningkatkan sistem keamanan dan juga aksesibilitas, sekaligus mengurangi berbagai risiko serta biaya. Memindahkan aplikasi sistem ERP ke cloud memungkinkan Anda untuk menskalakan, memperluas, serta meningkatkan bisnis dengan cepat. Selain itu juga dapat meningkatkan visibilitas dan juga aksesibilitas, karena sistem ERP memungkinkan kita untuk mengakses data dari berbagai device, kapan pun dan di mana pun, selama masih dapat terkoneksi dengan internet.

Efisiensi Pengelolaan Karyawan

Dalam sistem tradisional, pengelolaan karyawan didasarkan pada formulir berbasis cetak, permintaan tertulis, dan mungkin spreadsheet komputer. Metode ini tidak hanya memakan waktu tetapi juga tidak efektif.

Sistem ERP untuk bisnis F&B dapat mengefektifkan semua aspek tersebut secara otomatis dan memindahkan banyak tugas penjadwalan dan sumber daya manusia secara online. Informasi karyawan disimpan dalam database, dan staf dapat memperbarui informasi pribadi dan ketersediaan mereka serta mengirimkan permintaan untuk cuti, liburan, atau pertukaran shift melalui sistem otomatis. Sistem ini juga mampu untuk menghitung absensi dan pengalokasian bonus.

Bisnis Menjadi lebih Agile

Dalam sebuah bisnis yang berkembang, kemampuan menanggapi perubahan sangatlah penting. ERP di bisnis F&B yang bagus adalah ERP yang fleksibel, modular, dan juga scalable dalam beradaptasi dengan dinamika pasar, yang diikuti kebutuhan pelanggan yang juga sering berubah.

Pemilik bisnis F&B dapat mengimplementasikan aplikasi yang lebih spesifik yang dapat memenuhi kebutuhan bisnisnya, serta menambahkan aplikasi yang secara langsung dan terintegrasi, serta sesuai dengan kebutuhan saat usaha Anda akan berkembang nantinya.

Hubungi kami:
🌐 : https://adaptiv.co.id
📧 : info@adaptiv.co.id
📞 : 0813-3252-9696
 : @adaptiv.co.id